Beranda News Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 hijriah, menteladani akhlak Baginda Rosullah SAW....

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 hijriah, menteladani akhlak Baginda Rosullah SAW. Di SDN Karang Rahayu 03

KARANGBAHAGIA, KABUPATEN BEKASI || LINGKARAKTUAL.COM || – SDN Karang Rahayu 03 menggelar acara Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai momen untuk meneladani akhlak beliau. Kegiatan ini bertujuan mempererat ukhuwah Islamiyah dan meningkatkan kecintaan terhadap Rasulullah melalui pengajian, siraman rohani, dan berbagai kegiatan keagamaan lainnya, yang bertempat di halaman sekolah SDN Karang Rahayu 03.

Semoga kegiatan Maulid ini dapat memperkuat iman dan akhlak seluruh yang hadir, serta meneladani sifat-sifat mulia Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari hari. Rabu 8 Oktober 2025.


Kepala sekolah SDN Karang Rahayu 03 Hj Manis Kiptiawati Adha S. Pdi. M. Pd ketika diwawancara awak media menjelaskan ,”Pada hari ini, kita berkumpul dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, seorang utusan Allah yang telah membawa cahaya kebenaran, kedamaian, dan kasih sayang ke seluruh alam semesta dan Maulid ini menampilkan anak anak dalam bentuk kesenian ke agamaan, “ucap hj Manis Kiptiawati Kepala sekolah SDN Karang Rahayu 03 kepada awak media.

Berita Lainnya  Peringatan Hari Jadi Kecamatan Rajeg Ke- 80 Paling Meriah Se-kabupaten Tangerang

Lanjut hj Manis, marilah kita bersama-sama mengambil hikmah dari kehidupan Nabi Muhammad SAW, yang penuh dengan akhlak mulia, kesabaran, kejujuran, dan kasih sayang kepada sesama.

Semoga kita dapat meneladani sifat-sifat beliau juga dalam kehidupan sehari-hari, baik di Lingkungan sekolah maupun di tengah masyarakat, dan mendidik anak anak kita jangan sampai jaman sekarang anak anak kita bergaul yang tidak tidak, sebab jaman sekarang sangat luar biasa di dalam pergaulan yang negatif, “jelasnya.

Kepala sekolah Hj Manis Kiptiawati S.pdi , M.pd menyinggung terkait kegiatan KBM di Sekolah SDN Karang Rahayu 03, belum lama Mentri pendidikan memberikan pembiasan pembiasaan baru gerakan 7 kebiasaan diantara: Bangun pagi, tidur cepat, berpuasa, beribadah, disiplin, berolahraga dan sarapan itu yang harus diterapkan di anak anak kita dan sekolahpun sudah memakai metode tersebut jam 6.30 sudah harus masuk dan pembelajaran mulai jam 7.15 sudah mulai belajar anak anak,”tutup Hj Manis Kiptiawati .S .Pdi, M pd Kepala sekolah SDN Karang Rahayu 03.

Berita Lainnya  Kajari Kota Bekasi Bersama Dinas Pendidikan Kota Bekasi Berkomitmen Mengawal Distribusi TV Digital Pemberian Presiden Prabowo Subianto

Penulis : Asun Nirwanto.

Bagikan Artikel