Beranda Budaya Pasanggiri Pencak Silat Se-Jawa Barat 2025: Ajang Silaturahmi dan Pelestarian Budaya, Diprakarsai...

Pasanggiri Pencak Silat Se-Jawa Barat 2025: Ajang Silaturahmi dan Pelestarian Budaya, Diprakarsai oleh Yayasan Gadjah Putih Tandang Makalangan

BANDUNG, JAWA BARAT || LINGKARAKRUAL.COM || 15 Oktober 2025″ — Gelaran “Pasanggiri Pencak Silat Se-Jawa Barat Tahun 2025” siap digelar pada “tanggal 24 hingga 26 Oktober 2025” di “Padepokan Pusat Pencak Silat Jawa Barat, Kiarapayung, Jatinangor – Sumedang.

Kegiatan ini akan menjadi momentum penting bagi para pesilat dari seluruh Jawa Barat untuk menampilkan kemampuan terbaik sekaligus mempererat tali silaturahmi antarperguruan.

Acara bergengsi ini diinisiasi oleh “Yayasan Gadjah Putih Tandang Makalangan”, sebuah lembaga yang aktif dalam pengembangan seni pencak silat serta pelestarian nilai-nilai budaya luhur bangsa.

Berita Lainnya  Setahun Prabowo–Gibran, Meutya Hafid: Garuda Spark Target Lahirkan Dua Juta Wirausahawan Teknologi dari Daerah

Dalam keterangannya, “Kang Bayu Kuswara”, selaku “Sekretaris sekaligus Pendiri Yayasan Gadjah Putih Tandang Makalangan, menegaskan bahwa pasanggiri ini bukan hanya tentang kemenangan, tetapi tentang menjaga warisan dan kehormatan.

“Pasanggiri ini adalah wujud semangat tandang makalangan — bertanding dengan kehormatan, menjunjung tinggi sportivitas, dan memperkuat persaudaraan. Kami ingin menjadikan kegiatan ini sebagai wadah pelestarian budaya yang hidup di hati masyarakat, ”ujar Kang Bayu.

Ratusan pesilat dari berbagai perguruan dan padepokan di Jawa Barat telah mendaftar untuk ikut serta dalam kegiatan ini. Setiap peserta akan menampilkan jurus, wiraloka, dan seni tradisi khas daerah masing-masing, menampilkan keragaman serta kekuatan pencak silat sebagai warisan budaya nasional.

Berita Lainnya  Ketua IWOI Karawang Ucapkan Selamat Atas Capaian Prestisius Pemkab Karawang di CNN Indonesia Awards 2025

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi agenda tahunan yang konsisten digelar, sebagai bentuk nyata komitmen Yayasan Gadjah Putih Tandang Makalangan dalam memajukan dan melestarikan seni bela diri pencak silat di Jawa Barat.

“Kami berharap kegiatan ini melahirkan generasi pesilat yang tangguh, berkarakter, dan tetap menjunjung tinggi nilai luhur budaya bangsa,” tutup Kang Bayu.

(Bayu)

Bagikan Artikel