Beranda News Camat Rajeg Hadiri Tanam Jagung Hibrida Oleh PT Asri Yulian Pratama

Camat Rajeg Hadiri Tanam Jagung Hibrida Oleh PT Asri Yulian Pratama

TANGERANG, Banten || LINGKARAKTUAL.COM || –  pengembang Perumahan Griya Asri Sukamamah 1 dan 2, di Desa Sukamanah, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, PT. Asri Yulian Pratama, mendukung swasembada pangan melaui gerakan tanam jagung hibrida yang diprakarsai Polri. Kegiatan berlangsung di perumahan setempat pada, Rabu (09/07/2025).

Demikian diungkapkan Direktur Utama PT Asri Yulian Pratama Suyoto dalam sambutannya,

“(Ayo) jadikanlah Rajeg menjadi suatu daerah yang kondusif, aman, adem, ayem, gemah ripah loh jinawi. Mari kita dukung program-program Polri,” ujar Direktur PT AYP.

Lebih lanjut, menurut Suyoto, ia sebagai pengembang Perumahan Griya Asri Sukamanah 1 dan 2, berupaya ikut mendukung program-program pemerintahan mulai dari tingkat RT, RW, Desa, kecamatan sampai Polsek dan Koramil.

Berita Lainnya  Bupati Tangerang Lantik Pejabat Baru Eselon III dan IV

“Itu agar menciptakan situasi yang aman, kondusif dan gemah ripah loh jinawi,” ucapnya.

Sekarang ini, salah satu dukungan pihaknya kepada program-program pemerintah, adalah dengan menyediakan lahan untuk gerakan tanam jagung hibrida, dalam rangka mendukung swasembada pangan yang diprakarsai oleh Polri.

“Insyaallah, saya akan mensupport sesuai dengan kemampuan kami, keluarga besar PT Asri Yulian Pratama,” ucapnya.

(Hendri)

Bagikan Artikel